. Penyebab dan Cara Mengatasi Fast Charging tidak berfungsi atau Tidak muncul - IME Android -->

Penyebab dan Cara Mengatasi Fast Charging tidak berfungsi atau Tidak muncul

Konten [Tampil]

Mengatasi Fast charging tidak berfungsi - Teknologi pengisian baterai memang kini telah mengalami berbagai perkembangan , diantaranya dengan adanya kemampuan mengisi daya dengan cepat.

Hampir semua vendor smartphone dari berbagai merek kini menawarkan fast charging, mulai oppo, xiaomi, realme maupun merek lainya.

Namun tidak menutup kemungkinan penggunanya mengalami masalah, fast charging tidak berfungsi. Penyebabnya beragam , mulai dari faktor hardware dan piranti lunak.

Mengatasi Fast charging tidak berfungsi

Sebelum membahas tentang cara mengatasi fast charging tidak muncul dan bekerja dengan baik, sebaiknya perhatikan ketentuan fast charging.

Ketentuan agar Fast Charging berfungsi.

Ketika fast charging samsung a51, pocophone f1, tidak berfungsi atau charger vooc oppo tidak berfungsi, jangan terburu buru menyimpulkan pada adaptor rusak. 

Karena dari beberapa pengalaman pengguna yang mengalami masalah pengisian daya cepat tidak berfungsi, ternyata hanya masalah sepele.

Fast charging dapat bekerja pada lingkup ketentuan sebagai berikut:

Hp Sudah mendukung Fast charging.

Banyak yang mengira semua model perangkat dapat memiliki dan mampu menjadi fast charging, hingga melakukan berbagai informasi terkait dengan cara mengaktifkan fast charging xiaomi, samsung, atau merek lainya.

Dan perlu diketahui bahwa kemampuan ponsel menerima daya dalam jumlah besar yakni dipengaruhi oleh chipset. Sehingga dapat disimpulkan tidak semua prosesor mendukung fast charging.

Hanya beberapa model dan tipe yang sudah ditentukan oleh vendor, contohnya Samsung A50, Samsung S20s, atau perangkat lainya yang sudah dipersiapkan untuk mampu menerima tegangan besar dalam pengisian daya.

Tanda fast charging samsung Biasanya ketika cas baterai akan icon pengisian cepat. 

Apakah hp Biasa bisa memiliki kemampuan fast charging?

Say tidak menjamin untuk itu, karena pada prinsipnya mengisi daya secara cepat hanya diberikan pada tipe tertentu saja. Unitnya telah dipersiapkan untuk menerima tegangan dan daya dalam jumlah besar tanpa merusak ketahanan baterai.

Baca juga,

Cara mengaktifkan Fast charging Samsung.
Cara aktifkan fast charging Xiaomi.

Kabel  USB

Kabel data fast charging

Faktor kedua adalah dari pengaruh yang kabel digunakan dalam melakukan pengisian daya. Peranannya cukup penting dalam menghubungkan tegangan dari adaptor ke smartphone.

Daya yang disalurkan ke baterai memiliki kapasitas lebih besar di bandingkan dengan biasanya, hal ini memerlukan kabel tersendiri

Umunya jenis nya memiliki penampang lebih besar, kabel nya lebih besar dari ukuran standar.

Tegangan yang dialirkan cukup besar maka hal ini membutuhkan jenis kabel sesuai, sehingga jika kabel data tersebut lebih kecil memungkinan dapat menimbulkan dispansi daya atau perubahan menjadi panas.

Hal ini menimbulkan listrik boros proses fast charging berpotensi tidak berfungsi apabila memakai kabel tidak tepat.

Adaptor atau Kepala charger.

Dan ketentuan ketiga agaf fast charging dapat berfungsi dengan baik adalah peranan kepala charger.

Ketika fast charging tidak muncul, pastikan adaptor yang di pakai merupakan asli ( bawaan ponsel).

.. jadi tidak heran apabila kemampuan isi daya cepat tidak berjalan dengan baik memakai charger biasa.

Output tegangan yang dihasilkan berbeda dengan adaptor biasa. Hal ini tergantung dari merek hp dan tipe nya.

adaptor model EP-TA200

Contohnya pada adaptor model EP-TA200 yang di gunakan oleh Samsung tipe Galaxy A20, A40,M20, M30,M40 mempunyai Output: 5V~2A or 9V~1.67A.

Tentu tidak akan sama dengan adaptor lain yang biasa dipakai ponsel belum fast charging.

Itulah syarat yang wajib dipenuhi agar fast charging dapat muncul dan bekerja dengan baik.

Selain dari 3 hal di atas, yang wajib di perhatikan tentu ada faktor lain menjawab menjadi penyebab fast Charging hp kamu tidak berfungsi.

Penyebab , Mengatasi Fast Charging tidak muncul

Tentu menjengkelkan ketika fast charging xiaomi tidak berfungsi atau ponsel lainya.

Tidak melulu di pengaruhi oleh 3 di atas , kenapa fast charging samsung tidak berfungsi ? Yakni masih ada faktor lainya yang menimbulkan masalah tanda fast charging tidak muncul pada saat pengisian daya.

Unik itu saya coba menjelaskan beberapa potensi yang dapat mengganggu fitur Quiq Charging bermasalah dan tidak berfungsi.

Penyebab Quiq Charging Tidak Berfungsi.

  1. Kepala charger atau adaptor bukan original, bukan fast charging, atau sudah bermasalah.
  2. Kabel USB charger telah rusak, bukan asli ( Kualitas Abal-abal) , putus atau socket sudah rusak.
  3. Port adaptor charger atau port yang terdapat pada ponsel longgar ,kotor , rusak.
  4. Sumber daya listrik kurang baik, ( Kabel yang dipakai memiliki luas penampang kurang bagus).
  5. IC suplai pada charger sudah lemah.
  6. Baterai smartphone sudah error' atau rusak.
  7. Output Kepala charger tidak sesuai dengan tegangan yang di butuhkan.
  8. Sistem operasi pada perangkat bermasalah atau tidak update.
  9. Fitur fast charging smartphone tidak diaktifkan 


Mengatasi Fast Charging Tidak Berfungsi.

Kamu bisa mencoba untuk memperbaiki fast charging tidak muncul dengan cara di bawah berdasarkan masalahnya.

1. Aktifkan fitur Fast Charging

Tidak menutup kemungkinan pengguna lupa bahwa fitur tersebut terkadang perlu diaktifkan terlebih dulu agar bisa bekerja.

 Apakah fast charging xiaomi tidak berfungsi? Silahkan ikuti panduan mengaktifkan Fast charging xiaomi.

Sama halnya dengan Samsung smartphone , pada artikel sebelumnya juga telah di bahas terkait cara mengaktifkan.

Biasanya jika telah aktif, pada saat pengisian daya terdapat notif atau tanda fast charging.

2. Cabut kemudian Colok Charger kembali.

Idealnya memang sekali pasang ya sudah, icon fast isi daya cepat akan muncul.

Namun dalam kondisi tertentu terkadang perlu melakukan colok ulang atau mencabut port charger kemudian memasang kembali.

Hal tersebut bisanya dikarenakan kabel lemah atau terdapat kotoran pada port sehingga pengisian tidak bisa bekerja secara baik.

3. Restart ponsel.

Cobalah reboot smartphone , yakni berguna untuk mengembalikan sistem maupun ram seperti semula. Teknik ini biasanya di gunakan ketika mengalami masalah terkait dengan bug.

Apabila tanda Fast charging tidak muncul , cobalah memakai tips sederhana ini.

4. Periksa Kabel Data.

Selain memastikan kabel data yang kamu gunakan adalah original ,juga perlu memastikan bahwa secara fungsi masih dalam kondisi baik / normal.

Seiring dengan pemakaian kabel biasanya terdapat kerusakan, yakni pada pangkal port. Meskipun masih bisa mengisi daya, tetapi mengalami masalah tidak bisa mengaktifkan fast Charging.

Solusinya, silahkan gunakan Test untuk cas hp lainya serupa ( Mempunyai fitur Quiq Charging).

Tanda fast charging

.. mencoba mengganti kabel data, jika memakai yang baru tanda fast Charging muncul maka dapat dipastikan kabel data lama sudah tidak baik.

5. Adaptor Charger.

Selain mencoba memeriksa kabel data yang dipakai, tidak lupa juga memastikan adaptor dalam kondisi baik.

Dalam hal ini pastikan memakai adaptor asli, sehat , normal jaya.

Nah kalau pakai adaptor lain bukan fast charging  ?

Tentu tidak akan sama, kecuali kamu memakai kepala charger yang memiliki kualitas output serupa dengan aslinya.

Biasanya kamu bisa melihat spesifikasi adaptor charger pada bagian tulisan yang tertera di samping. Di sana bisa cek berapa watt, output nya, tipe.

Informasi tersebut bisa dipakai untuk beli replace atau yang baru , atau sebagai pembanding mencoba adaptor lain serupa.

Kamu juga dapat memastikan output adaptor yang dimiliki memakai aplikasi Ampere.

Merupakan tool dipakai untuk mengetahui tegangan output adaptor charger.

Aplikasi ampere

Install Ampere

6. Bersihkan Port

Terkadang kita tidak perlu buru-buru mengklaim bahwa adaptor atau kabel yang kita punya telah rusak.

Nah kamu bisa memeriksa port USB pada perangkat, pastikan bersih dari kotoran rambut, debu yang dapat menyebabkan menghambat transfer daya ke ponsel.

Kamu bisa pakai minyak kayu putih atau alkohol unik membersihkannya dengan menyikat pelan dan keringkan. Lalu coba kembali .

7. Salah ngecas.

Dalam kondisi tertentu terkadang kita mengisi daya menggunakan di Laptop, PC maupun Powerbank.

Tegangan yang dihasilkan oleh laptop dan PC tidak sebesar kepala adaptor kamu. Sehingga hal ini memungkinkan fitur isi daya cepat milik anda tidak dapat bekerja dengan baik.

Sedangkan Powerbank memang beragam, ada yang sudah fast charging dan ada juga yang belum.

8. Update OS.

Yang ke delapan adalah faktor dari OS yang kita gunakan telah tidak mendukung dengan fitur tersebut.

Hal ini dikarenakan terdapat bug sistem, biasanya kamu hanya perlu melakukan upgrade.

Untuk update versi sistem operasi berbeda beda , kamu bisa mengikuti instruksinya sesuai merek yang dimiliki.

9. Cek Baterai 

Permasalahan selanjutnya bisa di timbulkan oleh baterai yang telah tidak baik.

Kecepatan charge yang tidak bisa di terima dengan normal oleh komponen partikel pada baterai. Sehingga ini menimbulkan fitur fast charging tidak berfungsi.

Jika masalah tersebut di karenakan kesehatan baterai yang sudah tidak baik. Kamu bisa mencoba kalibrasi baterai.

Namun apabila baterai sudah rusak, tidak ada cara lain kecuali mengganti dengan yang baru dan original pastinya.

Artikel menarik,

Cara kalibrasi baterai smartphone
Ciri-ciri baterai tanam bocor.
Mengatasi baterai tidak bisa di charge

10. Reset Ulang Ponsel.

Jika semua langkah di atas telah di lakukan namun tidak membuahkan hasil. Maka kemungkinan terbesar yakni di pengaruhi oleh sistem.

Entah kena virus , bug atau salah permision maupun tindakan dan penyebab lain yang menimbulkan tidak compatible dengan fast charging.

Anda dapat melakukan factory reset, namun perlu di garis bawahi bahwa langkah ini akan menyebabkan kehilangan data secara permanen.

Untuk itu sebelum reset ulang pastikan kamu telah mencadangkan / full backup.

Cara pertama via setting.

Setelah semua data di backup ,silahkan masuk ke pengaturan.

Gulir dan pilin " Backup & Reset" , lalu ikuti instruksi " Factory reset", (masukan email, password konfirmasi)  hingga selesai.

Setelah selesai ponsel akan dipulihkan kedalam setelan pabrik. Kondisi tersebut seharusnya semua fitur dan fungsi sistem normal.

Silahkan coba kembali untuk mengetahui fast-charging sudah teratasi atau belum.

11. Service Center Resmi.

Saya tidak menginginkan hal ini terjadi, Anmum jika semua langkah diatas telah di lakukan namun logo Fast Charging di hp kamu belum juga timbul , mungkin terapat masalah pada hardware perangkat.

Supaya mendapatkan pelayanan yang tepat dan diagnosis kerusakan ponsel akurat bisa datang langsung ke service center resmi terdekat.

Kini telah banyak tersedia di berbagai kota kok, mulai dari perwakilan merek Realme, Samsung, Oppo, Vivo dan lain sebagainya.

Tentu penanganan service center resmi lebih kompeten, menganalisa penyebab fast charging tidak terdeteksi. 

Itulah beberapa tips mengatasi fast Charging tidak muncul , dengan menganalisa dari penyebab.

Faq 

Apakah dampak fast charging berbahaya ?

Pertanyaan ini sering kali terdengar. Jawabannya relatif , artinya apabila dilakukan pada perangkat yang sudah mendukung fitur tersebut pastinya aman.

Tetapi, apabila pemakaian Adaptor fast charging pada hp yang belum memiliki fitur ini dikhawatirkan merusak ketahanan baterai. 

Memperpendek usia baterai, mudah panas , merusak IC power smartphone dan hal lain dikarenakan tegangan output yang dihasilkan lebih besar sedangkan perangkat tidak diperuntukan hal tersebut.

Pada intinya , semua yang telah dipersiapkan oleh vendor sudah diuji dan standarisasi sesuai dengan ketahanan baterai, perangkat dan adaptor yang di gunakan.

Semoga Bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel