Perbedaan WhatsApp MOD Dan WA Biasa
Konten [Tampil]
Perbedaan WhatsApp MOD dan WhatsApp biasa - WhatsApp merupakan aplikasi percakapan pesan teks panggilan suara maupun panggilan video yang sangat populer digunakan oleh semua platform smartphone.
Aplikasi tersebut gratis di gunakan dan sebagai sarana komunikasi paling ringan dan mendukung berbagai fitur.
WhatsApp mampu menjawab keinginan penggunanya dengan komunikasi bebas pulsa. Ya, secara garis besar komunikasi wa di lakukan dengan menggunakan sambungan Internet.
Jadi hal tersebut tidak akan mempengaruhi adanya saldo pulsa. Yang terpenting adalah mempunyai kuota paket data internet pada smartphone anda.
Apabila tarif SMS di hargai 250-350 rupiah setiap kali kirim pesan, dan memiliki tarif biaya panggilan suara relatif mahal apabila berbeda operator maka hal ini di patahkan oleh hadirnya aplikasi WhatsApp.
Kelebihan WhatsApp di bandingkan dengan yang lain memang cukup menonjol, untuk itu lah kini pengguna smartphone hampir semua nya install wa.
Baca juga: Cara mengirim Aplikasi Melalui Whatsapp
WhatsApp adalah
WhatsApp Messenger merupakan aplikasi pesan untuk ponsel cerdas yang dapat di pasang pada platform Android maupun iOS.
Dengan aplikasi tersebut penggunanya dapat melakukan pertukaran informasi dalam bentuk pesan teks maupun suara tanpa pulsa. Biaya atau beban yang di konsumsi wa adalah dari paket date internet melalui koneksi jaringan ponsel 3G,4G , 5G maupun WiFi .
Kemampuannya dalam komunikasi tidak hanya berbagi info melalui teks dan suara saja ,Melainkan wa telah di dukung dengan pengiriman file (Office, pdf, foto) atau pesan grafis lain.
Disinilah peranan email telah tergantikan, penggunanya dapat secara cepat mengirim berbagai jenis file yang terdapat pada perangkat.
Berbagai merek hp yang dapat memasangnya, mulai dari merk terbaik hingga semua brand yang seperti iPhone, android, Symbian, blackberry dan OS lainya.
Komunikasi dan percakapan hanya dapat di lakukan oleh pengguna yang sama sama telah memasang aplikasi wa.
Aplikasi WhatsApp hanya dapat bekerja untuk sesama pengguna yang memiliki aplikasi WA.
Pengguna smartphone bisa memilikinya secara gratis dengan mengunduh melalui website resmi atau google play.
Agar bisa di gunakan , penggunanya harus melakukan registrasi dan verifikasi menggunakan no telepon aktif setelah proses install.
WA menggunakan fitur push Sehingga setiap kali Anda dapat mengetahui pesan masuk dan di terima oleh pemakainya.
WhatsApp sangat bergantung terhadap koneksi internet melalui jaringan tersedia termasuk WiFi.
Koneksi ini tidak akan keluar ketika tidak terhubung dengan internet. Di sana kamu bisa melihat kontak atau percakapan teman meskipun tidak ada koneksi internet.
Biasanya apabila mengirim pesan,tetapi anda tidak memiliki jaringan internet akan ditandai dengan tanda jam sebagai simbol.
Nomor Hp sebagai pin atau kunci.
Penambahan teman di daftar kontak Whatsapp akan secara otomatis di lakukan ketika terdapat nomor baru atau secara otomatis terdeteksi no hp pengguna wa setelah menyimpan nomor teman baru .
Selain itu penambahan singkat juga tersedia melalui scan QR kode WhatsApp memungkinan secara otomatis menambah daftar kontak.
Ketika pertama kali install , maka secara otomatis pula kontak akan terisi mengambil dari daftar nomor telepon serta melakukan sinkronasi server.
Banyak sekali fitur menarik yang terdapat pada aplikasi WhatsApp resmi, untuk mengetahui perbedaan dengan WhatsApp mod berikut simak fitur nya
Fitur WhatsApp Resmi
Apa saja yang ada dalam fitur sebuah aplikasi WhatsApp resmi sebagai pembandingan atau membedakan antara versi mod.
Fitur Notifikasi
Terdapat pilihan notifikasi memungkinkan penggunanya dapat mengatur nada pemberitahuan pesan baru melalui pengaturan.
Di sana kamu juga bisa mengatur pesan secara pop up yang muncul pada layar pada saat ada pesan baru.
Sama halnya suara pesan masuk, kamu juga bisa mengatur nada dering berdasarkan kontak maupun keseluruhan.
Tanda pesan chating.
Disinilah salah satu kelebihan WhatsApp yang sangat menonjol pula. Pada chat wa terdapat tanda yang menjadi indikasi pemakainya.
Icon tersebut bisa membedakan pesan antara terkirim ,tidak terkirim , sudah di baca dan belum di baca.
Info tersebut dapat di simpulkan melalui sebuah tanda centang , dengan ketentuan sebagai berikut.
✓ Satu tanda centang,berwarna abu-abu menandakan pesan berhasil dikirim tetapi belum terbaca.
✓ Tanda Dua centang,berwarna abu-abu, menandakan pesan telah diterima namun belum dibaca oleh penerima.
✓ Tanda centang dua biru, artinya pesan telah di terima dan di baca oleh penerima.
✓ Tanda seru (!) menandakan gagal kirim pesan.
Nah itulah yang anda umum yang bisa di jadikan indikasi percakapan WA. Sedangkan tanda lain yang membedakan antara sudah terkirim atau pending biasanya memiliki icon "jam" yang artinya masalah terhadap koneksi internet ponsel.
Fitur Mengirim File.
- WhatsApp mempunyai fungsi sama dengan email yakni kirim berkas. Melalui Foto langsung dari kamera, pengelola berkas , atau galeri.
- Mengirim Video langsung melalui video kamera, atau pengelola berkas, dan galeri.
- Kirim Audio langsung dari perekam suara ponsel,atau dari pengelola berkas, audio.
- Mengirim lampiran Lokasi berupa tautan link map.
- Kirim Kontak detail kontak dari kontak telepon.
Fitur tambahan lain.
✓ View Contact ,penggunanya dapat melihat di kontak telepon, WhatsApp juga muncul sebagai daftar kontak di kontak telepon.
✓ Avatar, penggunanya bisa mengganti secara bebas Avatar maupun photo profil kontak sebagai identitas.
✓ Menambah pintasan ke layar depan.
✓ Kutip , salin percakapan menghapus ( Tarik pesan) maupun meneruskan.
✓ Didukung dengan emoji yang telah tersisa dalam jumlah banyak.
✓ WhatsApp Call yang dapat di lakukan secara langsung secara bersamaan 2 orang sekaligus.
✓ WhatsApp Video Call, Penggunanya dapat melakukan percakapan video seperti bertatapan langsung meskipun dalam jarak yang jauh. Bahkan saat ini kini telah di dukung dengan video call 8 orang sekaligus .
Bahkan panggilan video WhatsApp v beta sudah bisa sampai 50 orang secara bersamaan.
✓ Blokir dapat di pakai untuk memblok kontak yang ingin agar tidak dapat menghubungi anda..
✓ Info merupakan mengganti situasi saat ini atau keterangan lain pengguna. Info yang sudah tersedia di WhatsApp seperti Ada, Sibuk, lagi sekolah.
✓ Status, memungkinkan anda menerbitkan status dan secara otomatis hilang setelah 24 jam. Status wa berbentuk teks, video ,foto maupun emoji.
Dan masih banyak sekali fitur WhatsApp resmi dan bermanfaat untuk pengguna.
WhatsApp mod dan wa resmi keduanya sama sama terintegrasi dalam sistem , sehingga ketika pesan masuk tidak perlu membuka aplikasinya.
Secara umum dari semua fitur wa resmi ada dalam fitur wa mod. Artinya , ketika anda memakai WhatsApp mod dapat di pastikan semua fitur yang ada dalam versi official dapat di temukan disana.
Tetapi sebaliknya, pengguna wa resmi banyak sekali fitur yang tidak akan ada selain pada versi wa mod.
Itulah perbedaan yang menonjol, yakni dari sisi fitur keduanya.
Perbedaan WhatsApp Biasa (Resmi ) dan WhatsApp Mod.
Jika hanya menginginkan fitur Broadcats dan Group chat mengirim pesan secara masal ke berbagai pengguna , saya kira ini adalah fitur umum wa.
WA biasa maupun Whatsapp mod secara fitur dan fungsi hampir sama, artinya yang ada di wa resmi sudah pasti ada dalam wa mod.
Contohnya , Menarik pesan yang sudah terkirim.
Pada apps official fitur tersebut sudah ada, namun dalam wa mod justru dapat menemukan hal unik yakni penggunanya dapat mengatur pesan masuk tidak dapat di tarik kembali oleh pengirimnya.
Kemampuan untuk bisa di akses pada desktop juga sama 2 dapat dilakukan di kedua versi wa, baik mod maupun official.
Semua versi nya dapat mengakses akun WhatsApp nya melalui situs resmi dan melakukan percakapan menggunakan desktop yang di beri nama dengan WhatsApp web "web.whatsapp.com".
Cara menggunakan wa web cukup mudah ,yakni hanya dengan scan barcode yang terdapat pada layar menggunakan aplikasi wa ponsel anda.
Nah , mungkin anda akan bingung sebenarnya apa itu WhatsApp mod? Mari kita bahas secara lengkap dan ketahui perbedaan wa mod dan wa resmi berikut.
Whatsapp MOD adalah ?
Merupakan aplikasi chating percakapan yang mempunyai fitur umum dari induk nya yakni WhatsApp resmi. WhatsApp mod adalah apk yang telah mengalami modifikasi dan pengembangan fitur sesuai dengan ketentuan developer (Pihak ke tiga).
Artinya WhatsApp mod adalah hasil dari modifikasi dari apk asli yang mempunyai perubahan dalam sisi fitur ( Penambahan ) yang telah di sesuaikan pihak pengembang non resmi.
Banyak sekali jenis wa mod, seperti WhatsApp plus, GB WhatsApp , WhatsApp Aero, WhatsApp Transparant dan lain sebagainya.
Perbedaan Whatsapp MOD Dan WA Biasa secara umum yakni terdapat pada fitur yang di bawanya .
Masing-masing dari wa mod pun terkadang memiliki perbedaan antar satu dengan lainya.
Dari selain banyak ,secara umum berikut beberapa point' penting yang biasa di temukan menjadi perbedaan antar WhatsApp biasa dan versi mod.
Fitur perbedaan WhatsApp MOD dan Biasa.
Mengapa banyak yang ingin download apk WhatsApp mod , ? Tentu karena fitur yang ada didalamnya berbeda dengan tipe reguler.
Berikut beberapa keunggulan yang di bawa oleh wa mod dan membedakan dengan versi biasa.
1. Setting privasi panggilan.
Terdapat fitur blok dan seleksi kontak yang dapat menghubungi anda. Di sana anda dapat mengatur orang yang dapat menghubungi anda.
Opsinya adalah ,everyone atau semua orang,My Contact berarti orang yang nomornya telah tersimpan di daftar ponsel anda, Sedangkan my contacts except adalah menu pengecualian kontak tertentu atau bisa memilih berdasarkan nomor melalui "Select contact".
Sedangkan opsi no body adalah memungkinkan kontak Anda tidak dapat di hubungi menggunakan panggilan suara maupun video.
2. Bekukan terakhir di lihat.
Masih dalam menu privasi, biasanya pada wa mod terdapat fitur mengatur menonaktifkan terakhir di lihat.
Hal ini membuat pengguna lain mendeteksi bahwa nomor kamu sudah lama tidak di gunakan, karena jejak online telah di bekukan sesuai tanggal.
3. Sembunyikan lihat status.
Jika pada umunya WhatsApp biasa akan terdeteksi ketika kita intip status orang lain ,namun pada wa mod pada saat telah aktifkan fitur ini maka tidak akan di ketahui oleh teman.
4. Setelan centang.
Ini tidak akan di temukan pada wa resmi , yakni pada wa mod terdapat setelan privasi contact dan grup yang bisa diatur centang sebagai tanda.
Jadi anda bisa menyetel tanpa centang biru, centang satu atau centang biru setelah di balas.
Biasanya opsi yang dapat di temukan pada pengaturan kontak maupun grup adalah ;
✓ Sembunyikan centang biru , merupakan opsi agar setiap kali teman kirim chat ke kita, centang 2 akan tetap abu abu meskipun sudah dibaca.
✓ Sembunyikan centang kedua, pilihan ini mengatur supaya tetap centang satu meskipun telah menerima pesan nya.
5. Anti hapus pesan
Pada wa mod terdapat pengaturan yang berfungsi mengatur anti hapus.
Sehingga setelah kita aktifkan, setiap pesan masuk ke kita tidak dapat di tarik kembali oleh pengirimnya.
Cara melihat chat Wahtsapp sudah di hapus pengirimnya paling mudah adalah melalui aktifkan fitur tersebut.
6. Nonaktifkan penerusan.
Pada WhatsApp standar setiap kali kita mendapat chat dari orang lain akan secara mudah di teruskan kembali ke grup maupun kontak.
Pada prinsipnya setelah memakai fitur tersebut pada wa mod anda ,maka setiap kali anda mengirim pesan ke seseorang maka tidak dapat di teruskan.
7. Mengaktifkan kutu biru setelah balas.
versi mod memang segudang kelebihan ,diantaranya kamu bisa mengaktifkan kutu biru setelah membalas.
Jadi selama pesan terkirim ke anda belum di balas, maka pihak pengirim dalam kondisi centang dua dan tidak ada perubahan menjadi biru sebelum membalas (Meskipun sudah dibaca)
8. Menyembunyikan pesan, grup.
Diantara berbagai fitur menarik pada aplikasi mod diantaranya adalah terdapat menu menyembunyikan chat.
Ya penggunanya bisa menyembunyikan berbagai chat yang rahasia baik personal maupun grup.
Hal ini cukup menarik, pasalnya apabila percakapan tersebut bersifat rahasia dan rawan penyalahgunaan terhadap orang lain, maka itu sangat perlu.
9. Mengubah tema dan font
Bangi yang telah install wa mod ,maka dapat melakukan berbagai hal diantaranya adalah kustom beranda maupun percakapan secara sesuai dengan keinginan.
Pada umumnya setiap jenis wa mod terapat tema tersedia gratis dari berbagai developer dan siap di gunakan.
Selain tema , kamu juga bisa mengubah gaya tulisan , ukuran font dan lain sebagainya yang di kendalikan sepenuhnya oleh anda.
10. Dukungan bahasa dari berbagai negara.
WhatsApp mod memang bernada, penggunanya dapat memakai bahasa asing yang tersedia dan di dukung puluhan lebih siap di terapkan.
11. Sembunyikan status online.
Kamu bisa menerapkan status offline atau menyembunyikan online hanya dalam satu ketikan untuk melindungi privasi.
Dan masih banyak sekali terkait fitur yang di miliki oleh WhatsApp mod. Sehingga apabila kita teliti dengan baik jelas banyak sekali perbedaan fitur wa moda dan versi resmi.
Apakah WhatsApp mod aman?
Tidak ada yang menjamin bahwa aplikasi wa mod aman di gunakan. Tetapi selama saya memakai WhatsApp plus , sudah 5 tahun berjalan tanpa adanya masalah.
Dengan catatan selalu memperhatikan Pembaruan WhatsApp MOD, hal itu memungkinkan mendapat pembaruan versi dan perbaikan bug atau penambahan fitur.
Apakah WhatsApp mod membutuhkan akses root?
Saya dapat pastikan semua smartphone baik Samsung, Asus, Vivo,Lenovo dapat memandang ya tanpa harus di root terlebih dulu, sehingga apabila ada "WA mod for Xiaomi".
Jawabannya , semua sama dapat menggunakannya dan install secara gratis.
Baca juga, Kekurangan WhatsApp Mod
Selebrasi, itulah beberapa ulasan penting untuk mengetahui perbedaan antara WhatsApp biasa dan Whatsapp mod.
Ingat , pemakaian versi mod merupakan bukan jalur aman sehingga dapat beresiko.
Sehingga sebelum memutuskan mengubah WA biasa menjadi WA mod pastikan telah baca kekurangan dan kelebihan nya.