Daftar harga paket data internet Axis dan perolehan Kuota
Konten [Tampil]
Daftar harga paket data internet Axis ~ Axis merupakan salah satu provider sub dari XL yang tergabung dalam jaringan XL axiata,sudah tidak diragukan lagi dalam urusan kekuatan sinyal.
Penggunanya sudah dari berbagai kalangan,mulai dari anak muda hingga orang tua sekalipun. Jenis paket internet yang ditawarkan juga cukup bervariatif serta memiliki harga yang murah mulai dari 11 Ribuan.
Ada paket bronet menjadi salah satu andalannya, karena pemakaian yang tidak di batasi dengan jam. Selain itu yang paling menarik adalah masa berlaku paket data yang dimilikinya rata-rata mempunyai waktu yang cukup lama yakni 30 Hari.
Daftar harga paket internet axis menjadi salah satu info penting pengguna ketika akan melakukan perpanjangan dan pembelian voucher.
Daftar Paket internet Kartu Axis dan Masa berlakunya.
Menarik, dari tabel daftar harga dibawah yang paling mencolok dan membuat segera ingin membeli adalah dari sektor harganya dan masa berlaku.
Bisa kita lihat,dengan di bandrol Rp.30 Ribu sudah dapat menikmati 12 GB dengan Dukungan 24 Jam. Tetapi disana terdapat pembagian yakni,3GB All Dan 9GB full 24 jam.
Atau cukup merogoh kocek 20 Ribu mempunyai 8 GB paket kuota internet axis yang terbagi menjadi 2GB All dan 6GB LTE selama 24 Jam dalam rentan masa berlaku 30 hari.
Dan untuk lebih lengkapnya dapat anda lihat tabel dibawah ,
Baca juga, Cara daftar kartu perdana baru Axis
Paket Internet Axis 4G LTE
Kapasitas (GB) | Keterangan | Harga |
---|---|---|
2 GB | 1GB All + 1GB LTE Full 24jam Hari | Rp.20.000 |
4 GB | 1GB All + 3GB LTE Full 24jam 30 Hari | Rp.14.000 |
8 GB | 2GB All + 6GB LTE Full 24jam 30 Hari | Rp.20.000 |
12 GB | 3GB All + 9GB LTE Full 24jam 30 Hari | Rp.30.000 |
Note*
Harga dapat berubah sewaktu waktu, pastikan konfirmasi admin dalam melakukan pembelian paket data yang anda inginkan.
Mulai dari perolehan data 1 GB hingga 50 GB, yang basa kita kenal dengan paket Bronet. Paket ini juga sangat diminati seluruh kalangan, terutama para pelajar.
Dan berikut daftar harga kuota Bronet lengkap..
Baca juga, Kode awal nomor axis
Daftar Harga paket Internet AXIS ( Bronet)
Kapasitas (GB) | Keterangan | Harga |
---|---|---|
1 GB | Bronet 1GB Full 24jam 30 Hari | Rp.14.000 |
2 GB | Bronet 2GB Full 24jam 30 Hari | Rp.24.000 |
3 GB | Bronet 3GB Full 24jam 30 Hari | Rp.32.000 |
5 GB | Bronet 5GB Full 24jam30 Hari | Rp.47.000 |
8 GB | Bronet 8GB Full 24jam 30 Hari | Rp.60.000 |
10 GB | Bronet 10GB Full 24jam 30 hari | Rp.64.000 |
25 GB | Bronet 25GB Full 24jam 60 Hari | Rp.95.000 |
50 GB | Bronet 50GB Full 24jam 60 Hari | Rp.140.000 |
Apabila kita lihat dari tabel di atas ada yang paling menarik,yakni masa berlaku yan cukup panjang yakni 60 Hari. Ada dua jenis paket yang mempunyai masa berlaku tersebut,yakni 25GB dan 50GB.
Apa kelebihan dari Bronet?
Bronet merupakan paket data yang tidak memiliki pembagian kuota,sehingga dapat digunakan secara bebas selama 24 jam tanpa harus memikirkan pembagian waktu atau aplikasi.
Selain itu paket bronet juga tersedia versi mini,dengan harga yang lebih murah namun memiliki masa berlaku yang lebih pendek. Berikut datanya..
Paket Kuota Internet AXIS ( Bronet Mini)
Kapasitas (GB) | Keterangan | Harga |
---|---|---|
1 GB | Bronet 1GB Full 24jam 5 Hari | Rp.9.000 |
2 GB | Bronet 2GB Full 24jam 7 Hari | Rp.16.000 |
3 GB | Bronet 3GB Full 24jam 15 Hari | Rp.22.000 |
5 GB | Bronet 5GB Full 24jam 15 Hari | Rp.30.000 |
Dan dari tabel di atas anda bisa bermain logika dan perhitungan, mana yang akan lebih menguntungkan. Karena 1 GB Paket bronet mini hanya dapat digunakan 5 Hari, atau 2GB masa berlaku 7 Hari dengan harga 16 Ribu.
..bagaimana apabila di bandingan dengan jenis paket internet lainya, begini cara menghitungnya.
Mulai dari kebutuhan kuota internet anda perbulan terlebih dulu, Contoh adalah kebutuhannya adalah 10GB.
Apabila konsumsi paket data anda adalah 10 GB ,maka dengan membeli Axis Bronet mini maka dalam pengeluaran sebulan anda adalah Rp.60.000. Dengan asumsi anda membeli 2X , yakni 5GB full 24 Jam 15 Hari, kemudian berikutnya membeli paket yang sama dengan masa berlaku 15 Hari lagi.
Dari Situ kita mendapat angka kesimpulan, 10GB Pengeluaran Rp.60.000 dengan Masa berlaku Total 30 hari.
Bagaimana jika dengan budget yang sama?
Apabila mengacu dari tabel di atas,dengan budget yang sama Rp.60 Ribu perbulan bisa mendapatkan Paket Bronet 24 jam dan perolehan data hanya 8 GB , dengan ketentuan Bronet 8GB Full 24jam 30 Hari.
Nah, itulah pentingnya cerdas dalam membeli paket internet.. dari sini dengan budget yang sama dan masa berlaku yang sama bisa memperoleh 2 GB lagi jika.
Lumayan bukan?