. Perbandingan Spesifikasi dan harga Hp Xiaomi Redmi 7 Vs 6 - IME Android -->

Perbandingan Spesifikasi dan harga Hp Xiaomi Redmi 7 Vs 6

Konten [Tampil]

Hp Xiaomi Redmi 7 Vs 6- Saya tertarik dengan pembahasan tentang perbandingan 2 Hp yang cukup laris di pasaran.Apa saja yang akan dibahas?

.. tentunya kita akan bandingkan keduanya secara singkat dari point penting yang harus diketahui oleh seseorang sebelum membeli hp.


 Xiaomi resmi merilis smartphone kelas menengah ke bawah yaitu Redmi 7 sebagai terusan dari Redmi 6 yang telah ada sebelumnya.


Dibandingkan dengan Redmi 6,  Redmi 7 sangat berbeda karena memberikan perubahan hampir pada seluruh sektor smartphone.

Lalu apa saja yang menjadi pembeda dari kedua smartphone tersebut ? mana yang harus saya beli ? 

Perubahan yang nampak terlihat dari segi desain baik dilihat dari depan maupun belakang, kamera, dan juga baterai  pun mengalami perubahan.

Buat Anda yang masih bingung apa perbedaan dari keduanya di bawah ini merupakan perbedaan antara Redmi 6 dengan Redmi 7

Perbedaan Spesifikasi dan harga Hp Xiaomi Redmi 7 Vs Redmi 6


Perbedaan Xiaomi Redmi 6 dan Redmi 7

Mari kita simak beberapa perbandingan yang harus diketahui, dari keduanya memang cukup banyak perubahan yang signifikan dalam sektor performa dan yang lainya.


Disisi desain terlihat begitu nyata perubahan yang terjadi, redmi 7 mengusung konsep trend 2019 sedangkan redmi 6 memiliki konsep yang relatif klasik menganut tahun sebelumnya.
Baca juga : 4 Cara screenshot Xiaomi paling mudah untuk semua tipe.

Display

Xiaomi Redmi 7 menggunakan jenis layar IPS LCD dengan Lebar 6.26Inci Aspek rasio 19:9 dan di proteksi menggunakan Corning Gorilla Glass 5 yang mampu melindungi terhadap benturan maupun goresan.
  • Jenis layar IPS LCD capacitive touchscreen, 16 Juta Warna
  • Ukuran 6.26 inci, 97.8 cm2 (~81.5% screen-to-body ratio)
  • Resolusi 720 x 1520 pixels, 19:9 ratio (~269 ppi density)
  • Proteksi Corning Gorilla Glass 5
Spek Layar Redmi 6
  • Jenis layar IPS LCD capacitive touchscreen, 16 Juta Warna
  • Ukuran 5.45 inci, 76.7 cm2 (~72.7% screen-to-body ratio) 
  • Resolusi 720 x 1440 pixels, 18:9 ratio (~295 ppi density)
Meskipun sama sama menggunakan jenis IPS namun yang membedakan dari keduanya yakni Ukuran layar dan Proteksi.

Dalam hal ini pastinya spek Redmi 7 lebih unggul dari segi proteksi,lebar dan Resolusi yang dibawanya.

Bodi Belakang

Body - Bagian ini menjadi perubahan yang paling besar di sektor Redmi series ,Warna yang sebelumnya monocolor kini diganti warna gradasi agar lebih menarik yang telah disesuaikan dengan trend 2019.

Terdapat dua warna untuk Redmi 7 yaitu Cornet Blue dan Lunar Red, meskipun terdapat dua gradasi warna,  Xiaomi tetap ada warna klasik yaitu Eclipse Black.

Kondisi yang berbeda pada Redmi 6 yang masih membawa warna tunggal.
Baca Juga :  Pebaandingan Spek dan Harga Realme 3 dan Xiaomi Note 7

Kamera dan Baterai.


Perbandingan Hp Xiaomi Redmi 6 dan 7
Redmi 6 hanya memiliki resolusi kamera Selfie 5 MP sekarang Redmi 7 beresolusi 8 MP yang sedikit lebih baik ,tentunya secara kualitas jepretanya juga. 

..Vendor Xiaomi meningkatkan spesifikasi kamera agar dapat bersaing dengan smartphone selfie dapat kita lihat dari spek kamera utamanya. 

Pada Redmi 6 Dibekali dengan kamera ganda 12 MP + 5 MP, Sedangkan Redmi 7 Lebih rendah di bawahnya karena memiliki lensa kamera  "12 MP + 2 MP " yang tentunya masih mampu menghasilkan jepretan gambar yang luar biasa dengan efek bokeh berkat 2MP yang bekerja sebagai sensor kedalaman.

..daya Baterai Redmi lebih kecil dengan kapasitas daya 3000 mAh sedangkan Redmi 7 memiliki daya besar yaitu 4000 mAh Dengan kemampuan pengisian daya cepat 10W.


Dapur pacu - Prosesor 

Untuk prosesornya kedua smartphone ini berbeda,  Redmi 6 menggunakan chipset Mediatek MT6762 Helio P22 dengan kemampuan maksimal performa yang sangat baik.

 ..dan untuk Redmi 7 di bekali chipset Snapdragon 632 dengan Adreno 506 dengan performa yang cocok untuk anda yang hobi main game online maupun offline.

Platform  Redmi 7 sudah menggunakan sistem operasi Android 9 Pie sedangkan Redmi 6 dengan sistem operasi Android 8 Oreo.

Baca Juga : Perbandingan Spesifikasi Oppo A5 2020 dan A9 2020

RAM dan Memori Internal

Ini merupakan komponen yang sangat penting yang tidak dapat anda lewatkan begitu saja.RAM dan Internal Storage akan sangat mempengaruhi dari performa Smartphone.

Redmi 7
  • Slot microSD,Dapat di upgrade hingga 1 TB (Slot Terpisah)
  • Memori internal 16GB RAM 2GB, 32GB RAM 3GB, 64GB RAM 3GB, 64GB RAM 4GB.
 Ponsel ini memiliki spek RAM paling Rendah 2GB dan Internal storage 16GB,namun kelebihanya yakni sudah di bekali dengan Slot Micro SD yang bisa di upgrade hingga 1TB.

Redmi 6
  • Slot microSD,Dapat di upgrade hingga  256 GB (Slot Terpisah)
  • Memori Internal 32GB RAM 3GB, 64GB RAM 3GB , 64GB RAM 4GB 
Lebih rendah di bawahnya dalam kapasitas kemampuan upgrade Memori internal yang hanya mampu bertahan di angka 256Gb.Namun untuk memori internal paling rendah pada 32GB.

Baca Juga : Perbandingan Spesifikasi dan Harga Oppo F9 Dan Vivo V15

Selisih Harga

Keduanya memiliki harga dibawah 2 juta. Redmi 6 dengan RAM 3 GB dan penyimpanan internal 32 GB dibanderol dengan harga Rp 1.9 jutaan.

Dan untuk Redmi 7 dengan RAM 2 GB dan penyimpanan internal dikisaran harga Rp 1.6 jutaan.

Itulah perbandingan spesifikasi singkat dari Redmi 6 dan Redmi 7. Setelah Anda mengetahuinya manakah smartphone yang menurutmu cocok untuk kamu miliki ?

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel