Tips beli hp bekas yang wajib di ketahui [ Online Dan Offline]
Konten [Tampil]
IME android - Tips Membeli hp Bekas dengan dengan aman dari sisi kualitas dan sisi keamanan transaksi akan saya bahas lengkap disini.
Pentingnya hal ini jelas untuk melindungi mereka yang akan melakukan transaksi jual beli secara online maupun offline.
Terlebih di era digital, saat ini banyak sekali dimanfaatkan oleh mereka pedagang nakal yang dengan sengaja mencari keuntungan secara tidak wajar.
Apapun motifnya..
Dan yang pastinya dapat merugikan kita sebagai konsumen,..
Jelih dalam memilih penjual dan memilih produk dalam jual beli online memang relatif sulit,pasalnya transaksi dunia maya memang tidak semudah layaknya penjualan di pasar langsung.
Mungkin analogi sederhana dalam membeli hp baru akan sangat sederhana secara skema transaksi.Anda cukup mengetahui baca spesifikasi hp yang di inginkan di media online,lalu datangi gerai resmi atau toko hp terdekat kemudian apabila harga yang ditawarkan cocok ya sudah beres..
Namun berbeda jika transaksi online,dimana pembeli tidak mengetahui secara langsung produk yang mereka jual.Kita hanya dapat melihat secara visual berdasarkan photo yang mereka panjang.
Tentu hal ini sangat rentan terhadap penyimpangan transaksi bukan..
Untuk itu sebagai pembeli cerdas harus mempelajari tips beli hp second yang anda inginkan ,mulai dari kualitas produk,penjual yang terpercaya dan metode pembayaran yang dilakukan.
Tips transaksi Jual Beli hp second online aman.
Semoga tips ini akan menambahkan rasa aman sebagai konsumen. Sebelum beli hp bekas maupun hp baru.
Namun yang akan saya tekankan dan garis bawahi yakni dengan pembelian hp second ,yang kerap terjadi ketidak sesuaian antara produk ,spesifikasi,fisik dan kondisi.
Namun yang akan saya tekankan dan garis bawahi yakni dengan pembelian hp second ,yang kerap terjadi ketidak sesuaian antara produk ,spesifikasi,fisik dan kondisi.
Apa saja sih kira kira yang perlu diperhatikan sebelum beli smartphone bekas dan agar mendapatkan produk sesuai dengan yang diinginkan,berikut tips aman dalam jual-beli hp.
Trik beli Hp bekas |
Cara aman membeli Hp bekas di Penjual online.
Kecuali anda tidak khawatir dengan terjadinya penipuan berkedok dengan jual beli hp,mungkin artikel ini tidak sama sekali penting.
Namun sebaiknya sih tetap waspada dengan trik sebelum membeli berikut:
1. Pembayaran dilakukan Rekber.
Sudah tau Rekber?
Nah rekber yakni pihak orang ketiga yang memediasi pembayaran yang akan dilakukan dengan antara penjual dan pembeli.Untuk setiap transaksi biasakan menggunakan jasa rekber terpercaya seperti "Bukalapak.lazada,shopee dan berbagai marketplace lain"
Jika merasa sulit,gunakan P-Store untuk media rekber terpercaya..Dan umumnya untuk mereka yang memiliki niat buruk dalam transaksi pasti tidak mau melakukan rekber.
Dengan pembayaran via rekening bersama maka dana yang anda kirimkan tidak akan cair atau sampai ketangan menjual tanpa persetujuan anda.
Tentu hal ini berdasarkan pertimbangan produk yang telah sampai ke tangan anda ( Kesesuaian,kualitas Dan lainya.
2. Tukeran KTP / SIM
Opsi kedua untuk tips aman dalam melakukan pembelian hp second online,atau bahkan berlaku untuk pembelian hp baru yakni dengan melakukan tukar identitas.
Ya,ini sangat penting ini akan dapat menekan terjadinya penipuan.,karena untuk beberapa penjual tidak familiar dengan rekening bersama maka tawarkan pilihan tukar identitas.
Kalau pembayaran COD gimana?
Justru dengan COD malah lebih memungkinkan keamanannya ,karena kita dapat melihat langsung penjual dan identitas yang digunakan itu asli.
Untuk pembayaran atau ketemuan pastikan anda menentukan lokasi yang ramai,jika perlu dapat bertemu di rumah salah satu dari penjual atau pembeli.
3. Minta Garansi penjual
Tips yang ketiga anda dapat meminta garansi untuk menghindari ponsel yang mereka jual adalah barang yang sudah rusak.
Bisa saja ketika dibawa transaksi atau dikirim memang dapat menyala..namun siapa yang tau jika riwayat Hp tersebut baterainya cepat habis,sering restart sendiri.
Yang seperti ini yang akan kita tekan dengan meminta garansi minimal seminggu maka akan memungkinan mendapatkan produk berkualitas.
Jika penjual tidak mau memberikan garansi?
... Nah,untuk seperti ini anda perlu pertimbangkan untuk membelinya.
Pastikan anda dapat melakukan pengecekan secara keseluruhan fungsi dari ponsel.,cek bersama dengan penjualnya.
4. Pilih expedisi terpercaya
Semuanya harus jelas,bahkan dari jasa pengiriman yang akan digunakan pun seyogyanya anda perlu tentukan.
Karena Ongkos kirim biasanya dibebankan pada pembeli sebaiknya kita dapat dengan tegas mengatakan jenis ekspedisi yang akan digunakan.
Dan Perlu di ingat.NO RESI!
Setelah dari pihak penjual sudah menyatakan dikirim maka harus disertai bukti resi pengiriman yang bisa anda minta nomornya untuk melakukan tracking.
5. Cek Kondisi Hp setelah sampai
Jika pembelian melalui Olshop maupun COD setelah mendapatkan garansi sebagikan segeralah lakukan pengecekan total.
Bahkan ada beberapa tips yang lumayan extreme segera lakukan flashing,untuk hp rusak ada juga kasus yang sudah tidak bisa di flash karena kerusakan EMMC.
Apa saja dan yang perlu di cek ketika beli hp sih,nah dibawah akan saya bahas secara lengkap.
6. Penjual terpercaya
Jangan mudah tergiur dengan beberapa penjual dengan alasan cuci gudang namun menawarkan hp dengan harga sangat murah.
Jelih dalam memilih penjual ini juga sangat penting,biasanya untuk ciri ciri penjual jujur jika metode pemasaran katakanlah melalui jual beli di facebook maka akun yang di gunakan juga akun asli.
Ya tentunya akan berkaitan dengan kesediaanya untuk tukar identitas,mau di ajak bayar di tempat,dan memberikan garansi penjual meskipun hanya dalam waktu 1 minggu.
Tips dan Cara cek kualitas hp bekas .
Jika poin pertama saya berbicara menekankan pada keamanan dalam melakukan pembayaran,.. Tentu agar terhindar dari penjual nakal atau oknum yang secara sengaja akan melakukan penipuan.
Maka poin kedua ini saya lebih menekankan pada sektor kualitas hp.
Apa saja sih yang harus di cek? Dan berikut untuk point penting yang tidak boleh dilewatkan ketika hendak membeli hp second.
1. Cek kualitas layar hp.
Yang pertama mungkin akan anda lihat yakni dari segi fisik,yakni dapat mengeceknya secara visual bahkan saya sarankan juga untuk dapat melakukan matching antara dus box dan ponsel tersebut.
Mungkin cukup mudah jika melihat dari fisik ,apabila terdapat penyimpangan dapat dengan cepat terdeteksi.
Selain fisik anda juga tidak bisa melewatkan begitu saja yakni kualitas dari layar ,mulai dari responsif layar sentuh,dan kualitas dari layar itu sendiri.
Seringnya kurang teliti dalam mengecek display hp memungkinkan terdapat kerusakan ,retak,dead pixel ,terdapat spot putih menjadi terlewatkan.
Cara cek kerusakan layar juga sangat mudah kok,setiap merek hp memiliki fitur kalibrasi layar,cek layar melalui menu yang ada di dalamnya.
Baca juga:
2 Cara Cek layar Hp android paling mudah
Cara cek touchscreen dan LCD hp oppo [1% Gagal]
2. Cek kondisi baterai
Terkadang lupa untuk melakukan mengecek kondisi kesehatan baterai hp. Ini sangat penting, pasalnya jenis kerusakannya cukup beragam yang terkadang tidak terdeteksi secara visual.
Untuk itu dalam melakukan transaksi jual beli perlu di ingat juga untuk memastikan bahwa baterai masih normal, ada beberapa cara cek kesehatan baterai yang bisa anda lakukan.
Coba lakukan beberapa test sederhana berikut,
Charging - pastikan dapat melakukan pengisian dengan normal dan port usb bisa berfungsi dengan baik.
3. Segel smartphone
Jika memungkinkan anda dapat mengecek kondisi segel hp,artinya jika ponsel tersebut menggunakan baterai tanam mungkin akan sedikit sulit karena harus membuka cover belakang.
4. Slot kartu Memori dan SIM Card
Selain melakukan pengecekan kesehatan baterai dan segel anda juga perlu memastikan slot memori card ,dan pastikan masih dapat bekerja normal dan mendeteksi kartu memori external maupun SIM Card.
5. Cek sound dan microphone
Cek sound,yang sering kali terlewatkan ketika memeriksa kondisi hp second yakni memeriksa secara fungsi dari microphone dan speaker.
Dengan sederhana anda bisa melakukan mencoba memutar musik untuk memeriksa kondisi speaker,dari sana kita dapat menyimpulkan.
Untuk cek microphone bisa dengan cara melakukan panggilan,jika dari hp kedua yang dipanggil dapat mendengar suara artinya secara fungsi masih bekerja normal.
6. Cek sinyal
Tidak lucu bukan jika ponsel yang telah anda beli ternyata mengalami kerusakan pada bagian sinyal.
.. Anggap smartphone tersebut ternyata tidak dapat menangkap sinyal dari provider.
7. Cek Sensor proximity
Ini memang tidak begitu penting untuk yang tentunya jarang diperhatikan oleh pembeli ..Fungsi Sensor ini yakni akan meredupkan layar ketika melakukan panggilan sehingga semua tombol pada menu panggilan akan aman meskipun tersentuh dengan pipi.
8. Cek dusbox dan spesifikasi hp
Pada saat transaksi ini paling mudah yakni dengan membandingkan antara dus box dan gadget yang anda terima.Semua aksesoris hp handsfree,kabel data dan perlengkapan lainya lengkap.
Tetu point utama yakni tipe hp dan tipe yang tertera dengan dusbook sama.
9. Cek Kamera Hp
Cara cek kondisi lensa hp yang paling mudah jelas hanya dengan menggunakannya untuk melakukan foto maupun selfie.
Pastikan semua berfungsi dengan baik mulai dari lensa depan,lensa belakang dan LED Flash.
10. Cek Pengisian Daya
Nyaris serupa dengan mengecek kesehatan baterai karena mengecek pengisian daya juga merupakan bagian dari memastikan kelayakan baterai..
Namun kita dapat konsentrasi terhadap fungsi kabel data, adaptor charger, port pengisian daya.
Harus jelih dalam memilih hp bekas berkualitas, bahkan pastikan menggunakan charger original yang di bawahnya.
11. Cek Fungsi tombol.
Yang kesebelas anda dapat mengecek secara keseluruhan fungsi tombol seperti volume up,volume down dan Power.
Apabila memungkinkan anda dapat coba gunakan untuk masuk ke recovery mode,jika memang hp tersebut normal maka akan dapat ke menu recovery mode.
* Sebaiknya ketika membeli hp bekas lakukan Hard reset ,dari sana kita dapat melihat apakah hp dapat di kembalikan ke pengaturan pabrik atau tidak.Ada beberapa kasus ponsel tidak bisa factory reset.
Baca juga : Cara cek kerusakan Hp Xiaomi secara lengkap dengan Enginering mode
Closing
Selesai sudah pembahasan kali ini tentang tips beli hp bekas aman, dan mendapatkan ponsel yang berkualitas pula.