4 Cara masuk Mode download Xiaomi Semua type [ EDL]
Konten [Tampil]
Cara masuk mode download Xiaomi- Saya akan membahas tentang Cara masuk Mode EDL Xiaomi ,sangat penting sekali untuk anda yang akan melakukan flashing / flash ulang .
Apapun alasannya melakukan flashing ulang,..
Apapun alasannya melakukan flashing ulang,..
Fungsi flash ulang juga cukup beragam, diataranya untuk mengatasi hp bootloop,berhenti logo,kena malware , dan masih banyak lagi . Setelah flashing ponsel akan dikembalikan ke kondisi seperti masih baru dengan performa yang fresh.
Terkadanng kita bingung untuk cara masuk Mode download Xiaomi, untuk itu artikel ini harapanya menjadi jawaban atas permasalahan anda .
Sedikit pemahaman tentang EDL mode ,hal ini merupakan sebagai alternatif . Pada umumnya flash via fastboot ,namun tidak jarang mereka gagal melakukanya.
Saya tidak perlu menjelaskan panjang tentang EDL deh,..langsung saja ke persiapan.
- Laptop atau komputer dengan OS windows 7 -10 64bit
- Kabel data Usb Original Rekomended
- Baterai Hp minimal 60% Titik aman.
- Download dan install MI PC suite serta driver Xioami pada komputer anda yang akan gi gunakan install fastboot tools dan ADB.
Itulah beberapa perlengkapan yang perlu dilengkapi dan miliki,kemudian berikut cara masuk EDL pada Hp Xiaomi.
Baca juga
Cara Update MIUI Install ke Versi terbaru [ Flash ROM]
Cara matikan paksa Hp Xiaomi layar macet atau Error (Fix Done)
1. Melalui Tombol Hardware [Power dan Volume]
Pada cara yang pertama yang dapat anda coba yakni dapat masuk ke mode EDL dengan cara memanfaatkan tombol , bukan tombol rahasia.Langkahnya yang pertama pastikan anda sudah menginstal dulu semua bahan di atas karena jika ini di ibaratkan sebuah bisnis hal tersebut adalah sebuah modalnya :D, dan Selanjutnya.
Silahkan matikan ponsel , tapi jangan langsung dihubungkan terlebih dulu.
Kemudian tekan tombol power dengan Volume Up secara bersamaan , disusul langsung Hubungkan Hp ke komputer menggunakan Kabel data.
Berikutnya jika berhasil akan muncul Lampu LED ,artinya HP anda sudah masuk Mode EDL ,mudah bukan?
2. Via Fast Boot
Cara kedua masuk EDL mode via Fast boot,cara ini harus masuk mode fastboot terlebih dulu.- Silahkan matikan Hp anda terlebih dulu,kemudian nyalakan kembali dengan tombol kombinasi tombol power dan Volume Up secara bersamaan ,setelah menyala akan muncul animasi Xioami (Kelinci ajaib) artinya anda sudah di bawa ke area Fasboot.
- Kemudian Hubungkan kabel data USB hp anda dan komputer atau laptop.
- Silahkan Buka Command Promp Minimal ADB dan Fastboot.
- Caranya silahkan Buka Directory Pada komputer anda, kemudian ketik "fastboot oem edl" sehingga hp xiaomi anda akan secara otomatis masuk ke mode EDL mode,cara secara prosesnya mungkin bisa buat gambaran bisa membaca pada postingan saya sebelumnya tentang memasang TWRP pada Xiaomi 5 .
3. Cara masuk Mode EDL Xiaomi Via ADB.
- Jangan kuatir ,anda juga dapat menggunakan cara yang ketiga,yang pertama anda silahkan buka "Menu >> Setting >> Selanjutnya About phone". Di sana anda dapat melihat "MIUI Version" Silahkan ketuk atau TAP hingga beberapa kali hingga status Hp anda menjadi developer atau muncul notifikasi "You Have Developer Option".
- Kemudian kembali Ke menu developer Option,di sana anda dapat melihat fitur OEM Unlocking dan USB debuging,silahkan aktifkan kedua fitur tersebut.
- Kemudian Hubungkan Kabel USB dan hubungkan hp anda ke komputer,Jika muncul notifkasi "Allow USB Debuging" Ok sajalah.
- Langkah berikutnya silahkan buka Minimal ADB dan fastboot yang pada pada PC anda, kemudian klik kanan bebas diarea tersebut,lalu pilih " Open Window here" selanjutnya akan muncul command promp.
- Setelah muncul command promp silahkan Ketik "adb reboot edl" apabila berhasil maka layar hp anda akan redup seperti akan mati.
- Pada komputer anda silahkan buka Device manager,silahkan Cek Port apakah terdapat HS USB Qdloader 9008 ,jika ada artinya driver sudah terinstall dan anda dapat melanjutkan untuk melakukan flash HP xiaomi anda.
4. Cara yang kempat menggunakan Deep Flash Cable.
Ini menjadi salah satu opsi terakhir yaitu dengan menggunakan kabel Deep flash,anda bisa membeli kabelnya di toko namun jika anda mau membuat kabel EDL juga mudah ko.Pada postingan saya sebelumnya saya pernane membahas cara membuat kabel EDL xiaomi / Andromax.
Baca juga, Cara membuat Kabel DFC / EDL Xiaomi
Begitulah kira kira cara masuk Mode EDL ,mode download pada Hp xiaomi buat teman teman yang sedang mengalami masalah pada HP xiaomi anda bisa mencari di kolom pencarian,artikel ini mungkin sebagai membatu anda untuk supaya lebih tau lagi.
Namun untuk tutorial yang lebih spesifik anda bisa lihat artikel lain.Kami selaku Penulis di imeandroid.com mengucapakan Terimakasih atas kunjungan anda.