. Cara mengatasi aplikasi tidak menanggapi pada hp [Froce Close] - IME Android -->

Cara mengatasi aplikasi tidak menanggapi pada hp [Froce Close]

Konten [Tampil]

Aplikasi Sering Force close -  Cara mengatasi aplikasi tidak menanggapi pada hp android menjadi pembahasan saya kali ini, salah satu hal yang menyebalkan jika aplikasi yang akan anda gunakan mendadak not responding atau tidak ada respon. 

Tidak jarang hal ini terjadi pada smartphone tidak mendapatkan respon ketika aplikasi dibuka.

Penyebab dari aplikasi tidak menanggapi pada hp android disini banyak sekali faktornya,meskipun hal ini tidak berbahaya secara langsung pada kelangsungan hp.

Langkah cara mengatasi aplikasi tidak menanggapi ini dapat kita terapkan pada smartphone dengan berbagai merek Samsung,Oppo, Xiaomi,Vivo,Lenovo,asus dan lain sebagainya.


"Sayangnya,aplikasi telah berhenti" Kata kata ini kadang membuat pengguna menjadi bingung.

Notifikasi tersebut bisa saja muncul pada ponsel siapapun ketika membuka aplikasi.

Anda bertemu dengan tulisan saya kali ini sudah tidak perlu bingung lagi, pasalnya setelah menerapkan dari tips dan trik berikut saya dapat pastikan hal tersebut sudah tidak terjadi lagi.

Cara mengatasi  Aplikasi tidak menanggapi pada hp.

Cara mengatasi aplikasi tidak menanggapi
Atasi aplikasi Eror

Baiklah...jika anda adalah pengguna dari xiaomi maka apakah ini dapat diberlakukan pada hp anda "cara mengatasi aplikasi tidak menanggapi xiaomi ",tentu
Saya adalah hp oppo aplikasi tidak menanggapi


Cara mengatasi proses system tidak menanggapi. 


Ada beberapa cara atau teknik yang perlu anda lakukan untuk mengatasi aplikasi error atau not responding, app yang gagal menanggapi atau tidak menanggapi ketika akan dilakukan, berikut caranya.

Hapus data aplikasi.

Yang pertama perlu anda lakukan ketika aplikasi pada hp anda tidak menanggapi atau not responding adalah dengan menghapus data aplikasi.

Hal ini disebabkan data yang mengendap pada aplikasi sudah menumpuk, tetapi sebelum menghapus data pastikan anda ingat dengan username dan password jika aplikasi tersebut membutuhkan akses login.

Kita bisa ambil contoh menghapus data aplikasi Facebook,IG ,BBM. Dengan menghapus data aplikasi tersebut akan di reset menjadi kosong dan data login yang tersimpan menjadi hilang.

Cara menghapus data aplikasi pada hp anda sebagai berikut : Silahkan masuk ke menu hp anda, kemudian pilih "Pengaturan"  > "Aplikasi"  > " Pilih aplikasi yang akan di hapus datanya, Kemudian akan muncul informasi aplikasi tersebut  selanjutnya pilih > " Hapus Data"

Hapus Cache Aplikasi. 

Cara kedua adalah dengan menghapus file cache aplikasi, dengan melakukan ini maka App pada smartphone anda akan menjadi ringan kembali.

Penumpukan yang terjadi pada aplikasi menjadi salah satu penyebab aplikasi tersebut menjadi eror, berat, lag, lemot dan muncul pesan error pada saat akan digunakan.

Cara membuat mengatasi hal tersebut anda dapat menggunakan aplikasi bantuan seperti CC cleaner, RAM booster atau aplikasi pembersih lainya.

Note :
Untuk beberapa tipe smartphone sudah terdapat aplikasi yang dapat membantu untuk membersihkan junk file, file sampah.

Hal ini juga anda dapat lakukan secara manual, menghapus file sampah pada aplikasi caranya adalah dengan pilih "Pengaturan" selanjutnya "Aplikasi terinstall"  kemudian pilih "Aplikasi" Yang akan di hapus file Cache nya. Setelah itu pilih "Hapus Cache".

Baca juga

5 Trik hp menjadi lebih cepat tanpa root [Atasi Hp Lemot]
Cara memperbaiki hp samsung android yang rusak


    Aplikasi tidak update. 

    Salah satu penyebab aplikasi tidak merespon pada smartphone adalah kudet atau tidak update sehingga server dari aplikasi tersebut tidak dapat merespon.

    Tidak hanya itu saja aplikasi yang   sudah tidak update bisa saja terdapat bugs atau file error yang menjadi kendala untuk aplikasi tersebut untuk berjalan. Jadi jangan heran apabila menutup otomatis ( Force Close).

    Dengan melakukan update juga cukup banyak untungnya yakni seperti mendapatkan fitur terbaru dari aplikasi tersebut, hp menjadi tidak cepat panas dan lain sebagainya,silahkan lakukan update aplikasi hp android anda ke playstore.


    Install / Uninstall Aplikasi. 

    Cara ini menjadi salah satu langkah terakhir untuk aplikasi yang tidak menanggapi, apabila langkah diatas sudah anda tempuh tetapi tidak membuahkan hasil maka anda dapat melakukan install ulang aplikasi tersebut dengan aplikasi terbaru di playstore.

    Dari cara diatas sudah seharusnya aplikasi yang anda perlukan dapat kembali normal. Tetapi jika hal tersebut tidak membuahkan hasil anda dapat melakukan Wipe data &  factory reset pada hp anda.

    Cara wipe data &  Factory reset hp samsung. 

    Cara ini terbilang paling extreme pasalnya dengan melakukan hal ini hp anda akan dikembalikan ke kondisi setelan pabrik dan aplikasi yang sudah terinstall pada hp anda akan hilang.

    Bukan hanya itu saja cara ini akan mengatasi hp samsung lag, lemot, not responding, tidak mrnanggapi, kena virus, hp cepat panas dan masih banyak lagi.

    Karena hp anda tidak dalam keadaan bootloop maka cara mengembalikan pengaturan pabrik ini bisa anda lakukan dengan cara,


    1. Silahkan masuk ke menu pada hp anda kemudian pilih "Pengaturan / Setting".
    2. Scroll ke bawah kemudain pilih "Backup dan Reset". 
    3. Selanjutnya silahkan gulir ke bawah dan tap "Factory data reset". 
    4. Pilih "Reset Device" 
    5. Pilih "Yes /OK"  dan lanjutkan konfirmasi,selanjutnya hp anda akan otomatis melakukan restart.
    6. Tunggu proses wipe data and factory reset hingga selesai dalam beberapa menit, setelah selesai maka silahkan lakukan pengaturan dasar hingga selesai.


    Cara mengatasi  aplikasi not responding di hp xiaomi juga dapat anda lakukan secara mudah seperti halnya rentetan diatas

    Mulai dari hapus data pada aplikasi, hapus cache dan update aplikasi dan mengembalikan ke pengaturan pabrik.

    Perlu anda pahami bahwa melakukan factory reset ini akan menghapus data data yang ada pada ponsel anda, untuk itu pastikan sudah melakukan backup data penting yang ada pada hp, file, kontak, lagu dll.

    Kejadian proses sistem tidak menanggapi samsung, Xiaomi, asus ini bukan hal yang mengerikan, secara umum dapat kita simpulkan adalah kejadian dimana sistem maupun aplikasi tidak dapat bekerja secara normal atau sempurna.

    Selain itu juga dapat disebabkan dengan adanya kelebihan beban pada hp anda, seperti multitasking yang sudah overload sehingga sistem memaksa menutup aplikasi tersebut.


    Penutup

    Demikian artikel saya kali ini tentang cara mengatasi aplikasi tidak menanggapi pada hp, semoga ini adalah jawaban yang sedang anda cari dan menjadi solusi terbaik sebelum ganti smartphone :). Terimakasih

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel